sebarinfokita@blogspot.com - Friday, August 21, 2015

Banyak orangtua yang memakai AC didalam ruangan bayi untuk membuat anaknya tidur dengan nyenyak dan bahkan menjadi suatu barang yang wajib untuk dimiliki, tetapi konsekuensinya adalah jika suhu AC yang tidak tepat dalam ruangan akan berdampak buruk pada kesehatan bayi.


Tentunya akan bahaya pada bayi jika suhu ruangan terlalu dingin akibat AC karena bisa mengganggu kesehatan bayi, lalu Apakah memakai AC aman untuk bayi ? untuk itu dengan mengetahui tips aman memakai AC untuk bayi berikut ini, anda tidak perlu khawatir lagi dalam penggunaan AC didalam ruangan bayi.

Memakai AC Untuk Bayi (c) konsultasikesehatan.com
Dari penelitian Otago University, Selandia Baru bahwa anak yang tidur didalam ruangan Ber-AC mempunyai resiko terkena gangguan fungsi pada paru-paru dikutip dari Medindia, namun tentunya anda tidak perlu khawatir, menurut World Health Organization (WHO) yang membolehkan anak tidur dalam ruangan ber-AC jika suhunya tidak berada dibawah 20 derajat celcius serta jagalah suhu AC dengan kondisi tetap antara 23-27 derajat celcius.


Berikut ini tips aman memakai AC untuk bayi yang baik :
1. Hindari secara langsung bayi dari tiupan udara dingin ber-AC 
Sebaiknya gunakan pakaian yang menutupi bagian lengan dan kaki untuk bayi agar bayi terlindungi dari udara dingin, anda juga bisa memakaikan topi atau kaos kaki untuk si bayi, ingat jika menggunakan selimut cukup diselipkan dibawah sikunya agar wajah tidak tertutup selimut karena gerakan si bayi.
 
 2. Utamakan AC tetap dibersihkan secara teratur agar mempunyai kinerja yang tetap baik didalam ruangan.

 3. Bisa juga mengoleskan pelembab untuk bayi
Beberapa ahli kesehatan menganjurkan pengolesan pelembab untuk bayi agar kulitnya tidak kering akibat AC dan juga agar terhindar dari pendarahan hidung yang disebabkan saluran hidung yang kering.

 4. Hindari membawa anak ke suhu ruangan yang hangat setelah meninggalkan kamar yang ber-AC.
Suhu yang mendadak berubah akan menyebabkan bayi mudah sakit, untuk itu matikan dulu AC dan berikan dia waktu dengan menyesuaikan suhu ruangan tersebut.


Dengan mengatur suhu yang sesuai  untuk bayi dan tips aman memakai AC, dengan begitu anak dapat tidur nyenyak dan terhindar dari gangguan kesehatan akibat AC.


«
Next
Newer Post
»
Prev
Older Post
Komentar (0)
Komentar

No comments:

Don't Miss

Jangan Lewatkan